BELAJAR DIMANA SAJA, KAPAN SAJA DAN DENGAN SIAPA SAJA.

Carousel

Kamis, 15 Maret 2018

TIPS LULUS BEASISWA LPDP (Tes Administrasi, Tes Assesment Online, dan Test Substansi)


LPDP adalah beasiswa yang dikelola oleh lembaga pengelola dana pendidikan dibawah kementrian keuangan. LPDP sendiri bekerjasama dengan beberapa kementrian dalam pemberian beasiswa tersebut. LPDP mengelola dana “abadi” pendidikan nasional. Sebagai beasiswa yang sangat diburu, LPDP terus memperketat metode seleksi yang dilakukan, terbukti pada tahun 2017 tahap seleksi bertambah satu yaitu Assesment Online. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai tips untuk menghadapi tiga tahap seleksi LPDP yaitu : Tes Administrasi, Tes Assesment Online dan Tes Substansi.
Tes Administrasi adalah tahapan awal tes, yaitu melengkapi beberapa hal yang bersifat administratif seperti ijazah, sk organisasi, kartu keluarga dan lain lain. Namun dalam hal ini yang paling dianggap krusial adalah dua buah essay yang berjudul “Kesuksesan Terbesar dalam Hidupku” dan “Kontribusi yang Telah, Sedang dan Akan Dilakukan Untuk Indonesia” dalam penulisan ini berdasarkan pengalaman saya kita harus menuangkan sejujurnya apa yang telah kita lakukan di dalam essay tersebut, sekecil apapun kontribusi dan kesuksesan yang pernah kita dapatkan, misalnya kesuksesasan saya adalah proses dengan cara yang baik untuk mendapatkan hasil yang baik, untuk lebih jelasnya saya akan memberikan contoh cukup email irvantasnur@gmail.com.
Tes Assesment Online pada test ini berisi mengenai beberapa pertanyaan bersifat pisikologis, lagi lagi yang di tuntut adalah kejujuran dan konsisten dalam menjawab. Contoh pertanyaan “apakah anda menyukai music klasik” dan diberikan pilihan Jawaban “sangat tidak seutuju” “tidak setuju” “50:50” “setuju” “sangat setuju” pada saat menjawab pertanyaan usahakan jangan ambil opsi ditengah dalam hal ini saya tulis 50:50 karna saya lupa konteks kalimatnya. Namun usahakan pilih jawaban yang kuat dan ingat pertanyaan bisa berulang dengan konteks kata yang berbeda untuk melihat konsistensi kita.
Tes Substansi tes ini adalah tes akhir dalam proses seleksi beasiswa LPDP, test ini berisi 3 tahap penyeleksian, yaitu Tes wawancara pada tahap ini kita akan diuji oleh dua orang dosen dan satu orang Psikolog, pada tahap ini yang kita harus perhatikan yaitu lagi-lagi konsisten dalam menjawab namun jangan memperlihatkan sifat egois dalam mempertahankan jawaban kita tips kedua lagi dan lagi jujur dalam menjawab setiap pertanyaan yang ada karena sesuai keyakinan saya “proses yang baik akan meenghasilkan hal yang baik pula”. Selanjutnya Tes Essay On The spot pada tahapan ini kita akan diberikan 2 tema utama , pada tahap ini kita harus mempersiapkan diri dengan membaca berita-berita yang ada ditengah masyarakat dan belajar menulis yang baik dan benar. Seingat saya pada saat tes ditahun 2017 saya memilih  tema “Kesenian dalam memperkuat keutuhan bangsa” kurang lebih itulah konteksnya. Tahap ketiga yaitu Leader Group Discussion pada tahap ini kita dibagi dalam kelompok-kelompok kecil, pada saat diskusi kita harus memperhatikan beberapa hal yang pertama baca berita karna temanya akan sangat kekinian, tidak terlihat ingin menang sendiri dalam diskusi walaupun kita berasal dari bidang kajian ilmu yang sangat pas dengan tema yang sedang dibicarakan, berikan kesempatan pada teman-teman yang lain untuk berbicara dan jangan memotong pembicaraan orang lain, selain itu tata cara bicara pembukaan dan cara menutup harus kita pelajari dengan baik daan sebagai bocoran kita akan diawasi oleh dua orang psikolog jadi usahakan tetap tenang dan jadi diri sendiri.
Mohon maaf apabila tulisan ini sangat sederhana dan jauh dari kata kesempurnaan  apabila teman teman ingin share  mengenai LPDP bisa hubungi saya via FB :Irvan Tasnur atau instagram: @Irvan_Tasnur. Terimakasih. “Mimpi diwujudkan dengan apa yang kita lakukan hari ini bukan menunggu hari esok”


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

History is Never Dead

Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Recent

About Us

Random